Minuman Sari Beras Hitam – Minuman dari bahan beras hitam memang sudah sangat terkenal dari zaman Keraton. Namun dahulunya minuman ini hanya dikonsumsi oleh para raja dan bangsawan terkemuka. Sehingga minuman ini biasa juga dijuluki dengan minuman Keraton. Namun beriringnya zaman, minuman ini semakin dikenal oleh masyarakat luas dan dikonsumsi bukan hanya untuk para raja tapi rakyat biasa.
Banyak orang yang setia mengonsumsi beras hitam ini dikarenakan telah merasakan manfaat sari beras hitam yang sangat banyak ini. Biasanya minuman ini dikonsumsi untuk mencegah dan mengobati berbagai macam penyakit, meskipun saat ini sudah banyak yang mengonsumsinya sebagai pengganti minuman keseharian mereka agar lebih sehat dan sekaligus mengurangi konsumsi gula harian.
Wedang ini terkenal dengan warna hitam pekat khasnya yang berasal dari pigmen alami butiran berasnya tanpa adanya proses penambahan pewarna di dalamnya. Selain itu, wedang ini juga terkenal dengan rasanya yang manis tanpa adanya proses penambahan gula di dalamnya. Wedang ini sangat baik dikonsumsi dengan ampas-ampasnya dan lebih nikmat jika dicampurkan dengan gula aren seperti yang disajikan di situs jual minuman sari beras hitam.
Daftar Isi
Manfaat dari Minuman Sari Beras Hitam
-
Memberikan rasa kenyang lebih lama
Untuk Anda yang memiliki masalah dengan rasa lapar yang susah untuk dikendalikan, beras hitam ini bisa menjadi solusi yang sehat. Konsumsinya bisa dilakukan dengan cara memakannya sebagai pengganti nasi putih atau meminumnya sebagai wedang harian. Konsumen bisa menemukan wedang beras hitam ini secara mudah dengan mengunjungi jual minuan sari beras hitam online.
Efek kenyang lebih lama juga bisa membantu bagi orang-orang yang sedang dalam program diet untuk mengurangi berat badan dalam tubuhnya. Selain itu hal ini juga sangat membantu orang-orang dengan risiko berat badan berlebih seperti penderita diabetes, kencing manis dan stroke.
-
Menurunkan obesitas
Harga minuman sari beras hitam memang cenderung lebih mahal dibandingkan dengan minuman herbal lainnya. Jika dijual dalam bentuk bungkusan siap minum, harganya bisa sekitar Rp 25.000 untuk sekali minum. Sekitar 4 kali lebih mahal dibandingkan minuman herbal biasanya. Namun dengan harga tersebut nyatanya setara dengan manfaat yang akan didapatkannya.
Salah satu manfaatnya adalah menurunkan berat badan, terutama bagi seseorang yang mengalami obesitas. Wedang beras hitam mengandung serat yang sangat baik untuk tubuh. Serat ini yang membantu melancarkan proses diet seseorang dengan memberikan efek kenyang lebih lama, menekan nafsu makan yang berlebihan serta melancarkan proses metabolisme dalam tubuh. Metabolisme dalam tubuh yang lancar akan mempermudah proses pembakaran lemak yang menumpuk.
-
Melancarkan sistem pencernaan
Pencernaan yang baik merupakan awal dari tubuh yang sehat dan terbebas dari segala macam penyakit yang menyerang. Wedang beras hitam mampu membantu organ-organ yang terlibat dalam proses pencernaan dalam tubuh. Beras hitam membantu mempercepat proses penghancuran makanan dan penyerapan sari-sarinya untuk tubuh. Sehingga tubuh akan dengan mudah mendapatkan gizi dari makanan yang sudah dicerna.
Selain itu beras hitam juga mampu mendorong kotoran yang tidak diperlukan untuk tubuh agar keluar. Keluarnya kotoran ini bisa berupa keringat, kencing bahkan kotoran besar. Hal ini sangat baik untuk mencegah terjadinya penumpukan racun yang ada di dalam tubuh. Racun yang berlebihan akan membuat tubuh menjadi berat dan rentan akan berbagai macam penyakit di dalamnya.
-
Meremajakan kulit
Manfaat dari segi kecantikan untuk beras hitam ini adalah mampu membuat kulit tetap terlihat lebih muda dan menjaga keremajaannya. Sama halnya dengan beras-beras yang lainnya, beras hitam juga sangat bagus digunakan sebagai perawatan kulit, baik kulit wajah maupun kulit badan. Pemanfaatannya bisa menggunakan cara tradisional maupun modern.
Beras hitam dihaluskan dengan lembut kemudian digunakan sebagai masker wajah. Diamkan selama 15 menit kemudian bilas menggunakan air hangat. Untuk perawatan tubuh, beras hitam bisa digunakan untuk campuran lulur atau scrub. Anda bisa menggunakan beras hitam yang telah dihaluskan untuk lulur, kemudian diamkan selama 15 menit lalu bilas menggunakan air dan sabun mandi sampai bersih.
Jika tidak ingin ribet memulai semuanya dari awal, maka hal yang bisa dilakukan adalah membeli beras hitam yang telah siap seduh di pasaran. Beras hitam ini biasanya dijual dalam bentuk wedang siap seduh. Konsumen bisa memilih untuk menyeduh atau menggunakannya sebagai masker dan lulur tubuh. Atau bahkan bisa memilih perawatan dari luar dan dalam untuk hasil yang maksimal.
-
Detoksifikasi
Radikal bebas sangat berisiko buruk terutama bagi orang-orang dengan aktivitas padat dan mengharuskan bekerja di luar ruangan. Belum lagi ditambah tubuh dengan kondisi yang tidak sehat serta gaya hidup yang sembarangan, seperti makan makanan siap saji dan jarang melakukan latihan atau olahraga ringan. Hal inilah yang membuat racun dalam tubuh semakin menumpuk dan membuat tubuh semakin berat.
Racun yang menumpuk akan mengakibatkan berkurang atau hilangnya fungsi dari organ-organ tubuh yang bertugas sebagai penyaring racun ini, terutama hati. Sehingga racun-racun tersebut harus segera dikeluarkan dari tubuh. Salah satu caranya adalah dengan mengonsumsi wedang beras hitam secara teratur.
Wedang beras hitam mampu meningkatkan proses metabolisme dalam tubuh menjadi lebih lancar daripada biasanya. Sehingga kotoran yang seharusnya keluar dari tubuh bisa secepatnya keluar bersamaan dengan racun yang mengendap dalam tubuh. Beras hitam mampu membantu mendorong kotoran yang seharusnya keluar dari tubuh dengan baik.
Kotoran yang membawa racun ini bisa berupa keringat, kencing atau kotoran besar lainnya. Jangan kaget dengan efek samping yang ditimbulkan dari proses detoksifikasi ini. Hal ini dikarenakan tubuh seseorang yang sedang di-detox akan mengalami rasa lemas karena pengeluaran kotoran dengan frekuensi yang lebih sering daripada biasanya ini.
Kondisi akan semakin membaik setelah maksimal 3 hari proses pembuangan racun ini. Kemudian yang didapatkan adalah tubuh menjadi lebih ringan dan lebih bersemangat dalam menjalani aktivitas harian. Tubuh juga semakin sehat dan kekebalan tubuh menjadi semakin meningkat.
Itulah manfaat dari wedang beras hitam yang bisa dirasakan oleh siapa saja yang mengonsumsinya. Minuman herbal ini telah banyak ditemukan di pasaran, sehingga konsumen bisa mengonsumsi minuman penuh manfaat ini dengan mudah.
AV Organic Jual Minuman atau Wedang Dari Beras Hitam Alami
Anda bisa mengontak nomer kontak WA 08537-8444-327 atau melalui alamat email yang ada di info@avorganic.id untuk mendapatkan langsung minuman dari sari beras hitam ini. AV Organic adalah usaha rintisan yang menjual berbagai macam produk-produk sehat alami dan organik termasuk wedang beras hitam.
Kelebihan produk dan layanan kami yaitu:
- Harga yang terjangkau
- Bisa pesan online
- Produk dijamin halal dan berkualitas
- Produk cocok diminum siapa saja
Anda yang butuh merasakan sendiri khasiat dari minuman sari beras hitam wedang Keraton ini, dapat langsung menghubungi toko kami.